Halo sobat semua , ada kabar gembira nih sob. Surprise sob, bagi sobat semua pecinta bis – bisan. PO Rosalia Indah akhirnya ketularan menggunakan armada Bus SHD. Baru – baru ini armada baru dari PO Rosalia Indah tipe Bus SHD ini terlihat dan terdeteksi keluar dari kandang dan sedang melaksanankan uji KIR di Karanganyar. Ngintip penampakannya yuukk..
Seperti yang sobat ketahui, untuk sekarang ini bus SHD semakin ngetren dan gencar – gencarnya saja di Indonesia. Terbilang sudah mulai banyak PO / perusahan bus yang menggunakan armada baru tipe Bus SHD. Entah itu untuk pelayanan umum ( mungkin sobat sudah tau beberapa trayek bus yang menggunakan Bus SHD ) maupun untuk keperluan khusus seperti pariwisata. Kalau saya tidak salah memperkirakan memang saat ini paling banyak diaplikasikan untuk pelayanan khusus sederhananya Bus SHD ini digunakan sebagai Bus Pariwisata.
Saking sudah ngetrennya hampir berulang kali saya sering melihat secara langsung bus SHD berkeliaran eh maksud saya melintas di jalanan. Dari PO mana aja , bus SHD yang saya lihat pun saya tidak begitu hafal. Memang keren dan gagah juga ya sob bus SHD jika dilihat dan diamati. Bus SHD atau Bus Super High Deck seperti namanya ya jadi bus tipe ini identik dengan tempat duduk para penumpang yang memiliki level lebih tinggi dari pada area Pak Sopir mengemudi, seperti bus-bus yang sudah beredar dan beroperasi di Indonesia dalam arti generasi sebelumnya.
Nah ngomongin masalah armada baru PO Rosalia Indah ini. Seperti yang telah saya ungkapkan diawal tadi bahwa PO Rosalia Indah akhirnya ketularan menggunakan armada Bus SHD. Baru – baru ini armada baru dari PO Rosalia Indah tipe Bus SHD ini terlihat dan terdeteksi keluar dari kandang dan sedang melaksanankan uji KIR di Karanganyar.
Seorang netizen mengungkapkan melalui akun instagramnya dengan foto kerennya yang memperlihatkan kegagahan dan kegantengan dari armada baru PO Rosalia Indah ini bahwa memang bus SHD dari PO Rosalia Indah buah karya karoseri Adiputro ini sedang melaksanakan uji KIR di DLLAJ Karanganyar.
Selain itu netizen bernama @langta_fadil ini mengungkapkan sedikit informasi dari armada baru tipe bus SHD milik PO Rosalia Indah bahwa SHD Limited Edition buah karya karoseri Adiputro 2016 ~ Scania K360 Optricruise. Scania lho sob , wu manteb juga nih. Entah seperti apa detailnya belum diketahui penampakan dan informasi sebelumnya.
Akan dioperasionalkan sebagai apa , entah umum atau pariwisata , trayek mana dan ada berapa unit jumlah dari armada baru tipe bus SHD ini kita tunggu saja sob kabar terkini selanjutnya.
Mari kita lihat armada bus baru milik PO Rosalia Indah ini. Dari penampakan nya ini pun terlihat untuk sisi eksteriornya desainnya. Bus ini berani tampil beda dari saudara – saudaranya yang telah ada sebelumnya namun bukan tipe bus SHD. Bus ini gantengnya dan gagahnya lebih berasa. Permainan warnanya pun terlihat sangat simple hanya warna abu – abu dan hitam namun dengan dominasi warna abu – abu. Sepertinya memang sang empu bus ini sengaja ingin menampilkan kesan elegan dan modern pada bus ini. Terlihat bus ini tampil dengan gagahnya kinclong – kinclong di beberapa sisi bus. Sang empu bus ini saya beri dua jempol berani meninggalkan warna khas , warna kesayangannya demi menetaskan bus ganteng ini.
Sisi depan alias moncong si bus ini tampil manteb , terlihat tatapan yang manteb , seperti memberikan senyuman yang menggoda, seakan memiliki mata yang indah nan seksi.
Sebelum menampakan diri sebenarnya beberapa waktu yang lama , terhitung lama juga dari sekarang saya sudah mendeteksi dan mendapatkan informasi dari teman dari sebuah group instan messenger. Terlihat bus ini sudah bersiap – siap menampakan diri. Namun saya menunggu saja , untuk kepastian keluar kandang, dah akhrinya pun muncul juga.
Ya itu saja sih menurut saya dan beberapa informasi yang bisa sedikit saya berikan. Kalau kepanjangan nanti saya tambah ngawur dan kebablasan. Gimana sudah kenal kan dengan armada bus baru milik PO Rosalia Indah dengan tipe bus SHD ini. Tunggu tanggal mainnya sob , mungkin sobat tak sengaja ketemu dan berkesempatan nyicip bus ini.
Sumber : asedino.wordpress.com
0 komentar:
Posting Komentar